Wednesday, December 7, 2011

Sehat

“Dan apabila aku sakit Dia (ALLAH)-lah yang menyembuhkan aku”
QS : Asy-Syu’araa (26) : 80

“Hai manusia, sesungguhnya telah datang kepadamu pelajaran dari Tuhan-mu dan penyembuh bagi penyakit-penyakit (yang berada) dalam dada dan petunjuk serta rahmat bagi orang-orang yang beriman.”
QS : Yunus (10) : 57

Jika diadakan penelitian terhadap manusia, berapa kali ia jatuh sakit selama hidupnya? Diperoleh hasil yang mengejutkan, dimana rata-rata manusia pernah – meski hanya sekali – merasakan sakit, entah itu ringan ataupun berat.

Bahkan dalam salah satu majalah kesehatan disebutkan bahwa dalam setahun, rata-rata 16 kali seseorang menderita flu.

Penyakit adalah suatu keadaan dimana terdapat gangguan terhadap bentuk dan fungsi tubuh sehingga berada dalam keadaan yang tidak normal. Dengan pengertian ini, mudahlah dipahami bahwa pengertian penyakit tidak sama dengan rasa sakit. Penyakit adalah keadaan yang bersifat obyektif, sedangkan rasa sakit adalah keadaan yang bersifat subyektif. Seseorang yang menderita penyakit belum tentu merasa sakit. Sebaliknya, tidak jarang ditemukan seseorang yang selalu mengeluh sakit padahal tidak ditemukan penyakit apapun di dalam dirinya.

Penyakit sendiri, jika digolongkan, terbagi menjadi 3 macam, yaitu:
a) Penyakit medis, contoh: pembengkakan jantung, hepatitis, kanker, patah tulang, batuk, thyphus, dll.
b) Penyakit psikis, contoh: stress, depresi, schizophrenia, bulimia, anorexia, dll.
c) Penyakit metafisika, contoh: teluh, santet, pelet, susuk, dll.

Penyakit, kedatangannya selalu diibaratkan seperti kuda yang mendatangi kita dan pergi seperti orang yang berjalan kaki. Apakah hal ini bisa dirubah? Hingga kepergian penyakit akan secepat ia datang? Bukankah tubuh manusia merupakan suatu keajaiban? Karena tubuh merupakan mikro kosmos dari jagat raya?

0 comments:

Post a Comment

sabar ya, komentar anda akan kami moderasi terlebih dahulu. laporkan kepada kami apabila ada post yang masih berbentuk kiri ke kanan. nuhun